Halaman

Jumat, 04 September 2020

KEGIATAN EKONOMI MASYARAKAT

 A. Kegiatan Ekonomi Masyarakat  
    Ketampakan alam Indonesia yang beragam berpengaruh terhadap kegiatan ekonomi masyarakat. Manusia cenderung melakukan usaha dengan memanfaatkan keadaan atau lingkungan sekitar. Berikut beberapa kegiatan ekonomi yang dapat ditemui dimasyarakat sekitar.
1. Agraris
       Negara Indonesia termasuk negara agraris. Karena sebagian besar penduduk bermata pencaharian sebagai petani. Kegiatan agraris terdiri atas pertanian dan perkebunan. Hasil dari usaha pertanian antara lain: padi, Umbi-umbian, dan palawija. Perkebunan didaerah dataran tinggi, contohnya teh, kopi, cengkih, buah-buahan, dan sayuran.
2. Perikanan 
       Usaha perikanan merupakan usaha penangkapan, pemiaraan, atau pembudidayaan ikan. Usaha Budi daya ikan dapat dilakukan dalam empat jenis, yaitu sebagai berikut.
a. Perikanan air payau (tambak), yaitu usaha perikanan yang dilakukan di perairan pantai yang landai. Perikanan payau menghasilkan bandeng dan udang.
b. Perikanan darat (air tawar), yaitu usaha perikanan yang dilakukan di kolam sebagai tempat pembenihan dan pemiaraan ikan. Perikanan air tawar menghasilkan ikan lele, mujair, gurame, dll.
c. Perikanan keramba, keramba adalah anyaman bambu yang dipasang pada saluran air, sungai, danau/waduk, rawa, dan tepi laut sebagai tempat pemiaraan ikan. 
d. Perikanan Mina padi, yaitu kegiatan perikanan yang dilakukan disawah bersamaan dengan waktu tanam padi. Jenis ikan yang cocok adalah ikan yang cepat besar dan berumur pendek. Misalnya, ikan mas, tawes, dan nila. Ikan akan dipanen bersamaan dengan panen padi.
3. Peternakan 
       Peternakan merupakan suatu usaha pemiaraan dan pembiakan hewan untuk diambil hasilnya. Hasil dari usaha peternakan bisa berupa daging, telur, kulit, atau susu. Usaha dibidang peternakan dapat dibagi menjadi:
a. Ternak hewan besar, contohnya ternak sapi, dan kerbau.
b. Ternak hewan kecil, contohnya kambing dan kelinci.
c. Ternak unggas, contohnya ayam, burung, dan itik.
4. Perdagangan
       Perdagangan adalah usaha mengumpulkan atau menyalurkan barang tertentu dari produsen untuk dijual kepada konsumen. Barang yang diperjual belikan merupakan barang kebutuhan. 
5. Industri
       Kegiatan industri adalah kegiatan mengolah bahan mentah (bahan baku) menjadi barang setengah jadi atau barang jadi. Barang setengah jadi adalah barang yang telah mengalami proses produksi, tetapi belum dappat digunakan. Barang jadi adalah barang hasil produksi yang siap pakai. Industri berskala kecil disebut industri kecil atau home industri, sedangkan industri berskala besar dinamakan industri besar. Contoh industri kecil yaitu perajin sepatu, mebel, alat alat rumah tangga, pembuatan emping melinjo, tahu tempe dll. Contoh industri besar, antara lain: industri tekstil, mobil, semen, elektronik, dan mesin-mesin.
6. Kehutanan
       Hutan merupakan tanah atau areal yang ditumbuhi oleh pohon-pohon yang biasanya dipelihara oleh manusia. Banyak hasil hutan yang bermanfaat bagi manusia, mulai dari kayu, damar, ataupun rotan. 
7. Pertambangan
       Alam Indonesia mengandung banyak bahan tambang. Kegiatan pertambangan biasanya dilakukan di pegunungan atau lepas pantai. Bahan tambang akan bermanfaat jika sudah digali dan diolah. Macam-macam barang tambang, diantaranya: pasir, emas, minyak bumi, batu bara, dan bauksit.

B. Jenis Usaha pada Bidang Jasa
       Usaha jasa merupakan jenis usaha yang tidak menghasilkan barang, tetapi mendapatkan imbalan dari pelayanan yang diberikan kepada konsumen. Selain pariwisata, masih banyak usaha lainnya. Contohnya yaitu transportasi, perbankan, keuangan, asuransi, kesehatan, dan hukum.
Kegiatan pariwisata di Indonesia berjalan dengan sangat baik. Banyak hal yang menunjang kemajuan dan perkembangan sektor pariwisata, antara lain:
1. Pengelolaan jasa penginapan, seperti hotel, motel, wisma, losmen, dan homestay.
2. Usaha perdagangan cendera mata atau souvenir.
3. Jasa pemandu wisata (tour guide)
4. Jasa wisata dan transportasi (tour and travel)

TUGAS!
Buatlah rangkuman materi di atas, tulis dibuku tulismu!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar